
Pemalang – Puluhan warga masayarakat Desa Kandang Kecamatan Comal bergotong royong, guyup rukun dan saling bahu membahu membuat Trucuk (sender) di bantaran kali Comal. Kegiatan tersebut dilakukan warga setempat sebagai upaya antisipasi untuk mencegah meluapnya debet air pada sungai Comal saat musim hujan datang.
Kepala Desa Kandang Mutahdin disela – sela kegiatan mengatakan banyaknya pemukiman warga yang berada di dekat bantaran kali Comal, menjadikan perhatian khusus bagi pemerintah desa.
Mutahdin menambahkan upaya antisipasi tersebut dilakukan oleh warga secara guyup dan saling bahu membahu untuk mencegah meluapnya debet air kali Comal pada musim penghujan. Karena tanggul yang sekaligus juga digunakan sebagai ruas jalan, saat ini kondisinya amblas akibat musim hujan pada tahun lalu dan berpotensi jebol apabila musim penghujan kembali datang.
Untuk itu, pihaknya berharap penanganan amblasnya tanggul kali Comal oleh instansi terkait yang sudah direncanakan sebelumnya dapat terealisasi segera mungkin.
“Pasalnya tanggul tersebut berfungsi sebagai penahan debet air ketika sungai Comal meluap”, pungkasnya, Jumat, (30/10/2020).
Dapatkan update berita dan informasi terbaru setiap hari dari Pemerintah Kabupaten Pemalang. Mari bergabung di Channel Telegram "Pemerintah Kabupaten Pemalang", caranya klik link https://t.me/pemkabpemalang, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.