Polres Pemalang Serta Bhayangkari Melaksanakan Bhakti Sosial

Bagikan :

PEMALANG – Pada ramadan tahun ini, Polres Pemalang beserta Bhayangkari melaksanakan kegiatan bhakti sosial dengan membagikan takjil untuk persiapan berbuka puasa kepada para pengguna jalan khususnya pengendara motor yang sedang mudik maupun kepada masyarakat umum yang sedang melintas didepan Posko Gandulan. Kamis (27/3/2025).

Saat ditemui di lokasi kegiatan, Kapolres Pemalang, AKBP Eko Sunaryo mengatakan selain dilaksanakan untuk menjalin silaturahim dan komunikasi dengan masyarakat kegiatan itu juga dilakukan dalam rangka melaksanakan ibadah puasa sebagai sesama umat Muslim.

Adapun takjil yang disiapkan adalah sebanyak 200 kotak.

Menurut Kapolres, untuk kegiatan tersebut sebelumnya sudah dilaksanakan, dan untuk hari Ini adalah yang ke-3 kalinya selama ramadan tahun ini. Kapolres berharap pada tahun depan Polres Pemalang tetap akan melaksanakan kegiatan yang sama.

“Takjil ini secara kontinu tahun depan. Kita doakan situasi Kamtibmas menjelang Idul Fitri berjalan lancar aman dan nyaman,” ujarnya.

Berkaitan dengan pengamanan pada momentum arus mudik dan balik, Kapolres mengatakan, Polres Pemalang sudah menyiapkan 4 Pospam, yaitu,1 Pos terpadu, 2 Pos pelayanan dan 1 Pospam di Alun-alun. Kemudian untuk informssi, arus lalu lintas hingga sampai saat ini masih lancar, kondusif dan terkendali.

Ketika ditanya mengenai puncak arus mudik, Kapolres mengatakan, sesuai Informasi dari pihak perhubungan, puncak arus mudik akan terjadi pada tanggal 28, 29 dan sampai 30 Maret. Sedangkan untuk pengamanan, Kapolres menyebutkan, ada sekitar 350 personel yang dilibatkan, dibantu TNI, Dishub, Senkom, Dinas kesehatan, Pramuka, BNPB, itu semua nanti akan menjadi satu.

Dapatkan update berita dan informasi terbaru setiap hari dari Pemerintah Kabupaten Pemalang. Mari bergabung di Channel Telegram "Pemerintah Kabupaten Pemalang", caranya klik link https://t.me/pemkabpemalang, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Sebelumnya

Selanjutnya


Berita Terkait