Sarasehan Relawan Dapat Menjadi Sarana Komunikasi Penanggulangan Bencana

Bagikan :

Pemalang – Sarasehan dan silaturahmi bersama relawan kebencanaan se Kabupaten dapat menjadi sarana untuk berkumpul, berkomunikasi dan mengorganisir terkait penanggulangan bencana di wilayah. Ungkapan tersebut disampaikan Bupati Pemalang Anom Widiyantoro saat menghadiri sarasehan dan silaturahmi bersama relawan kebencanaan yang digelar Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) di Pendopo Disparpora Pemalang. Minggu, (29/6/2025).

“Jadi ini bukan sarana yang terlalu formal dan baku, ini adalah sarana kita untuk bersilaturahmi sekaligus berkumpul serta bergotong-royong untuk melaksanakan kegiatan yang sifatnya penanggulangan dan juga mitigasi bencana,” tutur Bupati.

Bupati juga membuka kesempatan bagi masyarakat yang ingin bergabung dengan para relawan di forum relawan kebencanaan guna memperkuat sinergitas antara Pemerintahan dan juga seluruh elemen masyarakat dalam penanggulangan bencana,

Sebelumnya, Kepala Pelaksana BPBD Andri Adi menyampaikan bahwa dilaksanakannya kegiatan tersebut bertujuan untuk mewujudkan visi ‘Pemalang Bercahaya’ dan juga menjalankan salah satu misi ‘RHAPSODI’ yakni silaturahmi.

“Maksud dan tujuan kegiatan ini adalah kegiatan sarasehan dan silaturahmi bersama Bapak Bupati bersama relawan dalam rangka mewujudkan visi Pemalang Bercahaya yakni Bersih, Cakap, Handal dan Mulya, serta mewujudkan misi silaturahmi dalam misi ‘RHAPSODI’ yakni Resik, Hijau, Apik, Peduli, Silaturahmi, Organisatoris, Digitalisasi, dan Ikhlas,” paparnya.

Sarasehan dan silaturahmi bersama relawan kebencanaan yang diikuti 280 peserta dihadiri Perwakilan Forkopimda, Sekda Heriyanto, Ketua TP. PKK dr. Noor Faizah Maenofie, Forkopimcam Pemalang dan Ulujami serta seluruh Kades dan Lurah dikedua tersebut.

Dalam acara itu, secara simbolis Bupati menyerahkan bibit cemara laut kepada perwakilan Kecamatan Pemalang dan Ulujami.

Dapatkan update berita dan informasi terbaru setiap hari dari Pemerintah Kabupaten Pemalang. Mari bergabung di Channel Telegram "Pemerintah Kabupaten Pemalang", caranya klik link https://t.me/pemkabpemalang, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Sebelumnya

Selanjutnya


Berita Terkait